Lantunan Ayat Menggema di Panggung Dua Getaria

ADMINPESANTREN Ahad, 10 Juli 2022 21:59 WIB
2775x ditampilkan Galeri Headline Berita Kabar Pesantren

Bata-Bata — Lomba Gema Takbir Idul Adha (GETARIA) 1443 H Pondok Pesantren Mambaul Ulum Bata-Bata (Ponpes Muba) telah menyajikan berbagai event perlombaan ilmiah dan seni. Beberapa lomba yang belum dimulai pada pra hari raya, diselenggarakan secara serentak di malam pertama tasyrik. Pada Ahad malam (10/07) bertempat di panggung dua halaman madrasah barat, cabang lomba Tartil Al-Quran baru saja dimulai.

Masing masing delegasi baik badan otonom dan asrama mengutus peserta terbaiknya untuk unjuk kebolehan pada lomba Tartil Al-Quran ini. Sebelum lomba berlangsung, ada hal-hal penting yang disampaikan oleh dewan juri untuk setiap delegasi. Diantaranya mencakup mekanisme sebelum tampil di atas panggung. “Sebelum tampil masing-masing delegasi harus menyetorkan ayat yang akan dibaca kepada juri,” ujar ustadz Moh. Husen selaku salah seorang dewan juri.

Lomba berlangsung kurang lebih tiga jam. Antusiasme santri pada lomba Tartil Al-Quran sangat besar. Lantunan ayat-ayat dihayati oleh para santri sama halnya dengan qori’ atau peserta yang sedang membacanya. Salah seorang peserta bernama Syaddan, selaku perwakilan dari Minikom mengungkapkan kebahagiaannya mengikuti lomba Tartil Al-Quran. “Saya sangat senang sekali mengikuti lomba Tartil Al-Quran ini. Saya ingin menjadi qori’ yang hebat suatu saat nanti,” ungkapnya setelah diwawancarai oleh tim redaksi. (San)