Wujudkan Bata-Bata Mandiri dan Maju, Pengasuh Resmikan Unit Usaha Baru

ADMINPESANTREN Ahad, 10 Desember 2023 13:33 WIB
2999x ditampilkan Galeri Headline Berita Kabar Pesantren

Bata-Bata RKH. Moh. Faisol Abd. Hamid secara resmi mengesahkan Auba Toserba pada Ahad pagi (1012). “Saya resmikan dan dengan ini Auba Toserba terbuka secara umum,” dawuhnya saat menggunting pita yang diiringi riuh tepuk tangan hadirin. Grand Opening Auba Toserba tersebut dilaksanakan di halaman Daerah I’dad Prakom O. Acara tersebut dihadiri oleh Dewan Ma’hadiyah, Madrasiyah, Taudifiyah, Amnil ‘AM, staf Kopontren Auba dan para petinggi PT. MUBA Group.

Dalam sambutannya, RKH. Muhammad Faisol Abd. Hamid menjelaskan, beliau benar-benar ingin mewujudkan cita-cita RKH. Abd. Majid, pengasuh pertama, menjadikan Pondok Pesantren Mambaul Ulum Bata-Bata sebagai pondok pesantren yang maju dan mandiri. Rekonstruksi dalam sektor ekonomi secara signifikan merupakan pijakan baru untuk menjadi pondok pesantren yang maju dan mandiri. “Bata-Bata terlahir karena kehebatan dedikasi RKH. Abd. Majid. Bukan karena beliau adalah leluhur saya, tapi karena beliau merupakan sosok yang luar biasa,” ungkapnya.

Hal itu diwujudkan melalui pembentukan tata kelola ekonomi yang profesional dengan merekonstruksi Auba Toserba melalui sistem dan konsep yang berbeda. Beliau mempersembahkan Auba Toserba sebagai terobosan baru. “Kalau kita tak punya pijakan, kita akan berpijak pada orang lain. Maka dari itu, saya persembahkan (Auba Toserba, red) sebagai pendidikan interpreneur bagi adik-adik santri,” terangnya.

Untuk mencapai hal ini, beliau juga mengaharapkan support dan dukungan dari berbagai pihak termasuk para santri. “Maka dari itu, saya mengaharapkan support dan dukungan dari kalian,” dawuhnya. (Val/3A)